VASTAGANA FUNCAMP, MEMBANGUN KARAKTER DENGAN KEMASAN MENARIK DAN MENYENANGKAN

Penulis: Hans, Diana, Kalia

Bogor, 23 Oktober 2023

Ternyata, mengimplementasikan program yang memuat pesan moral penghayatan karakter tidak selalu dengan situasi yang formal dan kaku, tetapi bisa dilakukan dengan riang, bahagia, dan cair. Funcamp, sebuah kegiatan berbasis kepramukaan   menawarkan program itu untuk angkatan Vastagana, SMA Labschool Kebayoran.

Semula, Funcamp adalah kegiatan perkemahan yang dilakukan pada Jumat dan Sabtu, tetapi karena berbenturan waktunya maka dialihkan ke hari lain dengan konsep, kegiatan tersebut harus berefek kesenangan dan kebahagiaan untuk peserta. Mengapa efek itu  itu harus menjadi sasaran “Karena peserta adalah kelas  dua belas yang selama ini dibebani oleh pembelajaran regular, target akademik, pendalaman akademik, pendalaman TPS, dll yang berorientasi akademik” tegas Ibu Estik sebgai ketua panitia. “Adapun tujuan  adalah melakukan penilaian kepramukaan,melatih kerja sama, sikap tanggung jawab, kepedulian terhadap alam, dan refresing.

Untuk mempraktikan tujuan di atas panitia yang diketuai oleh Ibu Estik Wijayasari menggandeng para pelatih Pramuka sebanyak sepuluh orang. Bersama mereka panitia melaksanakan banyak permainan yang memiliki pesan dan nilai positif. Jenis permainan itu diantaranya adalah Karapan Sapi yang dimainkan dengan memindahkan seluruh pasukan dari titik start menuju titik finish secara bergantian. Karapan Sapi juga merupakan permainan yang banyak memberikan nilai-nilai seperti Kerjasama, kreativitas, dan ketangguhan.

Selanjutnya terdapat juga permainan Water Shited, yaitu sebuah permainan memindahkan gelas berisi air menggunakan alas seperti sarung. Permainan ini memberikan nilai-nilai moral yang didapat oleh peserta, salah satunya adalah kekompakan. Selain dua permainan di atas, adapula Escape From Alcatraz yang dimainkan dengan cara melewati rintangan berupa kotak-kotak yang disediakan. Escape From Alcatraz ini mengajarkan peserta untuk mengingat pesan yang disampaikan dan bekerja sama untuk membuat keputusan. Permainan berikutnya adalah Pipa Bocor,  peserta harus menutup seluruh lubang yang terdapat pada pipa dengan tujuan mengeluarkan benda apung didalam pipa tersebut menggunakan air. Permainan ini memberikan pesan moral berupa kekompakan dan pemecahan masalah.

Itulah empat permainan dengan paparan nilai moralnya walaupun begitu praktiknya tetap dimainkan dengan seru, lucu, dan mengundang tawa. Permainan di atas makin lengkap dengan permaian  seru lainnya seperti : Water Gun, Tradisional Game Bakiak, dan Navigasi Game.